• 17 March 2025
  • Admin
  • 0

Resume Kajian Sebab Doa Tertolak bersama Kak Chelsy Arta
Minggu, 17 Maret 2025

  • Doa adalah senjatanya umat muslim. Sebagai orang yang beriman maka kita harus selalu memohon kepada Allah.
  • Takdir itu ada yang bisa diubah dan ada juga yang tidak bisa diubah. Takdir yang masih bisa diubah adalah Qodar, dan cara mengubahnya adalah dengan berdoa kepada Allah.
  • Allah adalah Rab yang pasti mengabulkan doa. Kapan doa kita dikabulkan itu adalah urusan Allah. Tugas kita adalah selalu berprasangka baik kepada Allah.
  • Namun doa bisa juga tertolak. Salah satu sebab ditolaknya doa adalah makanan yang haram.
  • Sebuah cerita tentang warga Baghdad yang dipimpin oleh pemimpin yang zalim. Para penduduk merupakan umat yang sholeh. Ketika mereka berdoa selalu dikabulkan oleh Allah. Mereka pun mendoakan keburukan kepada pemimpin mereka yang dzalim dan terjadi musibah kepada sang pemimpin. Akhirnya sang raja mencari cara agar doa para masyarakat tidak terkabulkan. Sang raja memerintahkan untuk mengumpulkan telur lalu dibiarkan telurnya seharian. Besoknya sang raja menyuruh untuk mengambil kembali telur yang telah mereka kumpulkan. Setelahnya, sang raja memilih pemimpin baru yang dzalim untuk wilayah tersebut. Sebagaimana kebiasaan para masyarakat mereka pun berdoa namun doa kali ini tidak dikabulkan. Sang ulama bertanya apa penyebab. Ternyata penyebabnya adalah telur syubhat yang mereka makan dimana mereka asal mengambil telur yang sebelumnya diperintahkan raja untuk dikumpulkan. Inilah bukti bahwa makanan yang haram menjadi sebab doa tidak dikabulkan.
  • Jika kita tidak ingin doa kita tertolak maka kita harus menjaga apa yang kita makan. Janganlah kita memakan dan mengkonsumsi makanan yang haram. Tidak hanya itu, kita juga harus menjaga apa yang kita

Link Rekaman Kajian : https://youtu.be/NuflqYnB0TA

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *